11 Personel Dapat Reward, Kapolres Jombang Imbau Anggota Tidak ke Tempat Hiburan

- Redaksi

Selasa, 2 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Jombang, AKBP Agung Setyo Nugroho saat menyerahkan penghargaan ke salah satu penerima, Selasa (2/3/2021).

Kapolres Jombang, AKBP Agung Setyo Nugroho saat menyerahkan penghargaan ke salah satu penerima, Selasa (2/3/2021).

FaktaJombang.com – Sebanyak 11 anggota Polres Jombang m menerima penghargaan (reward) atas prestasi dan dedikasinya. Mereka di antaranya tiga anggota Satreskrim, empat ASN dari Urkes, dua anggota Subbaglog Bagsumda, dan dua Operator Cybertroops Subbag Humas.

Penyerahan reward ke sebelas anggota berprestasi ini, dilakukan seteelah upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian dan Pemberian Penghargaan di halaman Mapolres Jombang, Selasa (2/3/2021).

“Selain diberikan reward, ketiga anggota Satreskrim tersebut mendapat kenaikan pangkat pengabdian dari Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu) menjadi Inspektur Polisi Dua (Ipda). Kami juga mengucapkan selamat dan sukses, bagi 11 anggota yang mendapatkan penghargaan ini,” kata AKBP Agung Setyo Nugroho.

Dijelaskannya, ketiga anggota Satreskrim tersebut telah berhasil mengungkap kasus pembunuhan dalam durasi 3 hari, unkap kasus penganiayaan yang mengakibatkan hilangnya nyawa, serta ungkap kasus pencurian dengan kekerasan (Curas).

Selanjutnya, empat ASN dari Urkes Polres Jombang yang mendapat penghargaan, karena dedikasinya yang tinggi mengikuti setiap kegiatan penanganan Covid 19 di Kabupaten Jombang.

Kemudian, dua anggota Subbaglog Bagsumda, berprestasi atas penatausahaan dan pengelolaan BMN Polri guna penyusunan laporan keuangan Polri dalam mempertahankan opini penilaian Wajar Tanpa pengecualian (WTP) selama 7 tahun.

Baca Juga:  Picu Kerumunan, Arena Judi Sabung Ayam di Gedongombo Jombang Dibubarkan

Serta, dua Operator Cybertroops Subbag Humas yang berprestasi menduduki rangking 10 Viralisasi Cipta Trending Topic Indonesia (TTI) tanggal 15 Februari 2021.

Agung Setyo Nugroho mengatakan, sejumlah prestasi yang sudah diukir oleh anggotanya, menjadi motivasi tersendiri bagi seluruh anggota Polres Jombang dan Polsek jajaran untuk turut dan terus berprestasi.

“Anggota yang belum mendapat penghargaaan pada hari ini, silakan menunjukkan dan meningkatkan kinerjanya dalam mengabdikan diri kepada bangsa dan negara serta masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga:  Trotoar Jalan Wahid Hasyim Jombang Dirusak OTK, Pot Pecah dan Rambu Lalu Lintas Roboh

Selain itu, Kapolres Agung juga mengimbau agar anggota Polres Jombang tidak mengunjungi tempat-tempat hiburan. Apalagi mengonsumsi minuman keras (Miras) dan penyalahgunaan narkotika dan obat-obatang terlarang.

“Bagi masyarakat yang kebetulan mengetahui anggota kami melakukan hal tersebut dan ternyata di luar dinas, maka kami persilakan masyarakat membuat laporan. Karena kami berharap agar anggota mematuhi apa yang sudah menjadi atensi pimpinan Polri,” tandas Agung Setyo Nugroho.

Upacara ini juga diikuti Wakapolres Jombang, Pejabat Utama Polres Jombang, Kapolsek jajaran, Perwira dan Bintara serta ASN Polres Jombang. (hm/nas)

Berita Terkait

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”
Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah
Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang
Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto
Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal
Sopir Truk Asal Lamongan Meninggal Mendadak di Jombang Usai Kirim Material
Operasi Patuh Semeru 2024 di Jombang Sasar Pelajar SMP
Niat Nge-charge Handphone Malah Kesetrum, Perempuan 20 Tahun Meninggal di Jombang
Tag :

Berita Terkait

Senin, 26 Agustus 2024 - 10:02 WIB

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”

Kamis, 22 Agustus 2024 - 19:44 WIB

Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah

Kamis, 22 Agustus 2024 - 13:26 WIB

Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang

Rabu, 21 Agustus 2024 - 18:45 WIB

Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto

Senin, 19 Agustus 2024 - 09:24 WIB

Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal

Berita Terbaru