Asap Hitam di RSUD Jombang, Matras dan Berkas Rekam Medis Bekas Terbakar

- Redaksi

Senin, 2 Agustus 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polisi melakukan pemeriksaan di salah satu gudang RSUD Jombang, yang terbakar, Senin (2/8/2021)

Polisi melakukan pemeriksaan di salah satu gudang RSUD Jombang, yang terbakar, Senin (2/8/2021)

FaktaJombang.com – Kepulan asap hitam membumbung dari salah satu bangunan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jombang, Jawa Timur, Senin (2/8/2021) siang. Peristiwa ini, sempat membuat panik pasien yang dirawat.

Diketahui, kepulan asap hitam tersebut berasal dari matras cadangan dan berkas rekam medis pasien sementara yang tersimpan bagian gudang penyimpanan logistik.

“Bukan rekam medis yang lengkap. Tapi berkas rekam medis yang bersifat sementara sebelum terdokumen secara lengkap. Selain itu, yang terbakar matras cadangan,” kata dr Puji Umbaran, Direktur RSUD Jombang kepada sejumlah wartawan, Senin (2/8/2021).

ADVERTISEMENT

iklan buat website

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berdasarkan hasil penelusuran, lanjutnya, kebakaran terjadi dipicu dari puntung rokok yang dibuang sembarangan, kemudian api dari rokok tersebut menyulut dan membakar matras cadangan beserta berkas tersebut.

Baca Juga:  Praperadilan MSA Putra Kiai di Jombang, Dilanjut Pekan Depan Secara Maraton

“Padahal kami sudah melarang warga merokok di lingkungan RSUD Jombang. Mungkin ada yang merokok secara sembunyi-sembunyi kemudian dibuang begitu saja, tanpa dimatikan. Lokasinya kan tersembunyi,” paparnya.

Dikatakannya, rumah sakit plat merah tersebut memiliki Alat Pemadam Api Ringan (APAR). Hanya saja, Apar tersebut belum mampu menjinakkan api yang sudah membesar.

Api baru bisa dipadamkan setelah petugas pemadam kebakaran (Damkar) dari Badan Penanggulangan Bendana Daerah (BPBD) Jombang, turun. “Ada empat titik hydrant di sini, yang bisa digunakan petugas Damkar menjinakkan api,” ujar dr Puji Umbaran.

Baca Juga:  Peduli Korban Banjir di Jombang, Wakil Rakyat ini Rela Turun Jalan Bareng Ojol

Pihaknya juga memastikan, peristiwa tersebut tidak mengganggu pelayanan rumah sakit. Sementara pasien, kata dr Puji, sempat mengalami kepanikan karena terdampak asap yang ditimbulkan dari matras yang terbakar.

“Matras itu kalau terbakar, menimbulkan asap yang luar biasa. Nah, itu yang sempat membuat panik pasien. Tapi itu berlangung sebentar,” katanya.

Disinggung kerugian, dr Puji Umbaran menjawab, tidak besar. Pasalnya, yang terbakar adalah matras bukan baru. Yakni matras cadangan yang sudah pernah dipakai dan masih bisa digunakan.

“Selain itu, dokumen itu merupakan kertas bekas. Kalau nilai rupiahnya, nggak besar,” pungkasnya.

Baca Juga:  Polres Jombang Bagi-bagi Bantuan ke Komunitas Ojek Online

Sementara Kapolres Jombang, AKBP Agung Setyo Nugroho memastikan, peristiwa kebakaran tersebut tidak mengganggu pelayanan kesehatan di RSUD Jombang seperti biasanya.

“Kami pastikan, tidak ada barang penting yang terbakar. Apakah itu obat atau gudang penting lain. Yang terbakar hanya matras dan beberapa dokumen saja di gudang sini,” kata Agung Setyo Nugroho.

Pasca api dijinakkan, pihaknya juga mengumumkan kepada seluruh pasien yang dirawat dan pengunjung, untuk tidak panik.

“Nanti bisa diperbaiki lagi. Alat pemadam juga dicukupi lagi oleh pihak RSUD Jombang,” pungkasnya. *)

Follow WhatsApp Channel faktajombang.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”
Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah
Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang
Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto
Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal
Sopir Truk Asal Lamongan Meninggal Mendadak di Jombang Usai Kirim Material
Operasi Patuh Semeru 2024 di Jombang Sasar Pelajar SMP
Niat Nge-charge Handphone Malah Kesetrum, Perempuan 20 Tahun Meninggal di Jombang
Tag :

Berita Terkait

Senin, 26 Agustus 2024 - 10:02 WIB

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”

Kamis, 22 Agustus 2024 - 19:44 WIB

Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah

Kamis, 22 Agustus 2024 - 13:26 WIB

Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang

Rabu, 21 Agustus 2024 - 18:45 WIB

Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto

Senin, 19 Agustus 2024 - 09:24 WIB

Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal

Berita Terbaru

Petugas sedang mengumpulkan keterangan saksi di lokasi kejadian, jalan raya Desa Tejo, Kecamatan Mojoagung, Jombang.

Peristiwa

Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang

Kamis, 22 Agu 2024 - 13:26 WIB