FaktaJombang.com – Guna mempercepat proses vaksinasi Covid-19 secara missal di Kota Santri, Polres Jombang memberlakukan vaksinasi bagi pemohon atauwarga yang sedang mengurus Surat Izin Mengemudi (SIM) di Satlantas Polres Jombang.
Vaksinasi massal tersebut digelar Urkes Polres Jombang, pada Selasa (22/6/2021) pagi di dalam lingkup kantor Satlantas Jombang, Jalan Brigjen Kretarto, Kecamatan/Kabupaten Jombang.
Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho mengatakan, vaksinasi Covid-19 terus dilakukan Polres Jombang untuk membantu percepatan vaksin di Kabupaten Jombang. Sedikitnya, 1.299 Vaksin Sinovac disediakan untuk masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Jadi hari ini kita melaksanakan kegiatan sesuai arahan pimpinan, berkaitan dengan percepatan vaksinasi Covid-19. Hari ini, gelombang pertama akan dilakukan sampai dengan peserta yang telah terdaftar habis,” ujar Kapolres Jombang di sela-sela memantau pelaksanaan vaksinasi, Selasa (22/06/2021).
Pada vaksinasi massal gelombang pertama ini, Polres Jombang menargetkan 300 warga yang akan divaksin. Selain masyarakat umum, vaksinasi ini juga menyasar ke warga yang sedang mengurus SIM di Satpas (Satuan Penyelenggara Administrasi SIM) Satlantas Polres Jombang.
Selain di Satpas Satlantas Polres Jombang, vaksinasi juga digelar di Polsek jajaran. Salah satunya berada di Polsek Perak.
“Bagi masyarakat Jombang yang belum divaksin, bisa mendaftar ke Polres Jombang atau Polsek jajaran, mengingat stok masih banyak,” imbaunya.
Ditambahkannya, vaksinasi tersebut merupakan bagian dari bhakti kesehatan yang dilakukan kepolisian untuk percepatan vaksin ke masyarakat.