Jalan Rusak di Gedangan Jombang, Kepala PUPR: “Itu Wewenang Dinas Perkim”

- Redaksi

Kamis, 18 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kondisi jalan rusak di Dusun Borocilik, Desa Gedangan, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang.

Kondisi jalan rusak di Dusun Borocilik, Desa Gedangan, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang.

FaktaJombang.com – Kondisi jalan rusak di Dusun Borocilik, Desa Gedangan, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, akhirnya direspon Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Bayu Pancoroadi.

Pihaknya mengatakan, jalan tersebut memang merupakan jalan penghubung antar desa. Hanya saja, untuk rehabilitasi jalan tersebut bukanlah wewenang OPD (organisasi perangkat daerah) yang dipimpinnya.

“Jalan tersebut termasuk jalan pemukiman warga. Jadi, itu kewenangan Dinas Perkim (Perumahan dan Permukinan,red). BUkan wewenang PUPR,” kata Bayu Pancoroadi, Senin (15/11/2021) pagi.

ADVERTISEMENT

iklan buat website

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bayu Pancoroadi juga mengatakan, informasi terkait survei pada jalan yang rusak tersebut bukanlah dilakukan Dinas PUPR Jombang, melainkan dari Dinas Perkim.

Baca Juga:  Jalan Rusak dan Berlubang di Kedungpapar Jombang, Pengguna Wajib Waspada

“Otomatis, karena bukan wewenang PUPR, maka yang survei waktu itu bukan dari kami,” pungkasnya.

Terpisah, Kepala Dinas Perkim Jombang, Heru Widjajanto mengatakan, jika jalan yang berbatasan antara Desa Gedangan Kecamatan Sumobito dengan Desa Ngrandulor Kecamatan Peterongan, dan dengan Desa Kedungmlati, Kecamatan Kesamben itu merupakan wilayah kewenangannya.

Hanya saja, pihaknya melimpahkan hal tersebut kepada bidangnya terkait kondisi tersebut. Yakni, Kabid Pengembangan Kawasan Permukiman.

“Yang berhak menjawab, adalah kepala bidangnya. Saya pertemukan saja sampean dengan yang bersangkutan,” singkatnya.

Sayangnya, Kabid yang dimaksud, sedang tidak ada di kantor. “Pak Syaiful-nya sedang rapat,” kata seorang staf di kantor Perkim.

Baca Juga:  WCC Jombang Sayangkan Adanya Kekerasan dalam Penggerebekan Perumahan di Jogoloyo

Sekedar informasi, jalan lapen yang rusak sekitar 2 tahun tersebut, sempat disurvei Dinas Perkim Jombang (sebelumnya ditulis Dinas PUPR Jombang). Bahkan disebut-sebut, survei dilakukan tidak hanya sekali. Melainkan sudah dua kali. Meski begitu, kondisi jalan lapen tersebut belum juga diperbaiki.

“Jalan ini sudah disurvei petugas dari PUPR Jombang dua kali. Saya hanya ingat saat survei hampir setahun lalu, yaitu pada Rabu 16 Desember 2020 lalu, pukul 13.00 WIB,” kata seorang warga setempat yang meminta namanya diinisial B, Kamis (11/11/2021).

Warga setempat, termasuk dirinya, mengaku senang mengetahui adanya survei dari pihak terkait. Sebab, dia mengaku sempat mendengarkan janji pegawai Dinas PUPR. Menurutnya, mereka berjanji akan memperbaiki jalan tersebut sekitar April 2021.

Baca Juga:  Bayar Jasa Puluhan Juta ke Suami Kades di Jombang, Sertipikat Tak Kunjung Jadi

Namun, lanjutnya, “angin surge” yang dilontarkan petugas survei kala itu, tak kunjung terealisasi hingga saat ini yang sudah di penghujung tahun 2021.

“Saat itu, petugas yang survei, berjanji pada kami akan memperbaiki jalan yang rusak ini pada April 2021. Tapi kenyataannya sampai saat ini tidak ada apa-apa,” ungkapnya. *)

Baca Sebelumnya:
Disebut Sudah Disurvei PUPR Jombang, Jalan Rusak di Gedangan Tak Kunjung Diperbaiki
Jalan Rusak di Gedangan Sumobito Jombang Dikeluhkan

Follow WhatsApp Channel faktajombang.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”
Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah
Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang
Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto
Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal
Sopir Truk Asal Lamongan Meninggal Mendadak di Jombang Usai Kirim Material
Operasi Patuh Semeru 2024 di Jombang Sasar Pelajar SMP
Niat Nge-charge Handphone Malah Kesetrum, Perempuan 20 Tahun Meninggal di Jombang

Berita Terkait

Senin, 26 Agustus 2024 - 10:02 WIB

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”

Kamis, 22 Agustus 2024 - 19:44 WIB

Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah

Kamis, 22 Agustus 2024 - 13:26 WIB

Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang

Rabu, 21 Agustus 2024 - 18:45 WIB

Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto

Senin, 19 Agustus 2024 - 09:24 WIB

Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal

Berita Terbaru

Petugas sedang mengumpulkan keterangan saksi di lokasi kejadian, jalan raya Desa Tejo, Kecamatan Mojoagung, Jombang.

Peristiwa

Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang

Kamis, 22 Agu 2024 - 13:26 WIB