FaktaJombang.com – Kecelakaan berujung maut, terjadi di jalan raya Dusun Gebang, Desa Bulurejo, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Selasa (27/12/2022) pagi.
Seorang mahasiswi bernama Wardatul Firdaus (21), warga Desa Sukosari, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang, menghembuskan nafas terakhirnya seketika, setelah terlindas truk.
“Kejadiannya tadi pagi, sekitar pukul 07.30 WIB,” ujar Ipda Anang Setyanto, Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia menceritakan, saat itu korban mengendarai motor Honda Beat nopol S-3503-OAK melaju dari arah selatan atau arah Desa Sugihwaras Kecamatan Ngoro, menuju ke utara.
“Korban berkendara sepeda motor sendirian,” sambungnya.
Beberapa jarak dari lokasi kejadian, mahasiswi ini menyalip dump truck yang melaju searah di depannya, dari sisi kanan.
Truk nopol S-8554-UQ itu disopiri Chomsun (46) warga Rejosari, Desa Gedangan, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang.
Kondisi jalanan cukup sempit, dia kemudian terpeleset dan terjatuh ketika menyalip. Posisi terjatuhnya korban ke arah kiri hingga masuk kolong truk. Saat itulah, truk itu pun menabrak tubuh perempuan muda ini.
Halaman : 1 2 Selanjutnya