Motor Keluarga yang Tercebur ke Sungai Brantas Jombang Ditemukan, Kontak Didapati Hidup

- Redaksi

Minggu, 10 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sepeda motor keluarga asal Desa Banjardowo, Kecamatan/ Kabupaten Jombang yang tercebur ke sungai Brantas akhirnya ditemukan petugas. Posisi ditemukan motor matik itu, persis di lokasi dimana mereka tercebur.

Sepeda motor keluarga asal Desa Banjardowo, Kecamatan/ Kabupaten Jombang yang tercebur ke sungai Brantas akhirnya ditemukan petugas. Posisi ditemukan motor matik itu, persis di lokasi dimana mereka tercebur.

FaktaJombang.com – Penyisiran satu korban yang hanyut usai tercebur dari atas perahu tambang di Desa/Kecamatan Megaluh, Kabupaten Jombang, hingga Minggu (10/4/2022) siang, belum membuahkan hasil.

Hanya saja, setelah sekitar 3 jam dilakukan pencarian, petugas dari BPBD setempat berhasil menemukan kendaraan korban.

Yakni sepeda motor matik jenis Honda Vario warna putih milik keluarga nahas yang tercebur ke sungai Brantas, pada Sabtu (9/4/2022) sore. Posisi ditemukan motor matik tersebut, persis di lokasi dimana mereka tercebur ke sungai Brantas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sejumlah petugas kemudian mengangkat kendaraan korban dengan tali tampar, sebuah jaring dari atas sebuah perahu besar dan dua perahu kecil milik pencari ikan. Upaya evakuasi ini memakan waktu sekitar 1 jam, pasca penemuan lokasi titik sepeda motor tersebut berada.

Baca Juga:  Aneh bin Ajaib, Desa di Jombang Ini Tak Ada Letter C, Kok Bisa?

Saat diangkat, kondisi sepeda motor tipe ISS (Idling Stop System) itu masih dalam kondisi utuh. Namun, kontak dan sistem otomatis ISS-nya didapati masih menyala.

Ini menguatkan dugaan bahwa sepeda motor nopol L-3918-ED itu dalam keadaan mesin hidup saat menyeberang.

“Hari ini Alhamdulillah, sepeda motornya sudah ketemu dan langsung kami evakuasi dan dibawa ke kantor polisi untuk proses penyelidikan,” kata Bambang Dwijo, Kepala BPBD Jombang di lokasi, Minggu (10/4/2022).

Baca Juga:  Astagfirullah, Bapak di Jombang Diduga Cabuli Anak Kandungnya

Sementara, pasca ditemukannya sepeda motor tersebut, upaya penyisiran akan dilanjutkan untuk menemukan Muhammad Iswahyudi (29), satu dari tiga korban yang belum diketahui keberadaannya.

“Ada beberapa tim yang kami terjunkan ke lokasi, memang sedikit kesulitan karena kondisi air keruh dan dasar air berlumpur,” tandasnya.

Seperti diberitakan, Muhamad Iswahyudi bersama istrinya Imroatul Azizah (28) serta anaknya M Naufal Falakhuddi (8) tercebur ke sungai Brantas saat naik perahu tambang di lokasi penyeberangan Desa Megaluh, Sabtu (9/4/2022) sekitar pukul 16.00 WIB.

Kejadian nahas ini diduga disebabkan saat sang anak, Naufal yang tak sengaja menarik tuas gas sepeda motor matik yang mereka naiki. Akibatnya, sepeda motor itu melaju dan langsung tercebur ke sungai.

Baca Juga:  Pemkab Jombang Tak Bisa Berbuat Banyak Soal Akses Jalan di Dusun Rapahombo

Saat kejadian, perahu tambang yang dioperatori Nasrullah (46) itu sedang berjalan dan masih berada di tengah-tengah sungai terbesar di Jawa Timur itu. Selain korban, ada 4 penumpang lain yang juga turut menyeberang dari arah Plandaan menuju ke Megaluh.

Ketiganya langsung tercebur bersama sepeda motornya. Sang anak, Naufal berhasil diselamatkan penumpang lain, sementara ibunya Azizah ditemukan meninggal sekitar 50 meter dari lokasi kejadian. Sedangkan sang ayah Iswahyudi hingga kini masih dalam pencarian. *)

Berita Terkait

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”
Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah
Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang
Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto
Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal
Sopir Truk Asal Lamongan Meninggal Mendadak di Jombang Usai Kirim Material
Operasi Patuh Semeru 2024 di Jombang Sasar Pelajar SMP
Niat Nge-charge Handphone Malah Kesetrum, Perempuan 20 Tahun Meninggal di Jombang

Berita Terkait

Senin, 26 Agustus 2024 - 10:02 WIB

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”

Kamis, 22 Agustus 2024 - 19:44 WIB

Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah

Kamis, 22 Agustus 2024 - 13:26 WIB

Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang

Rabu, 21 Agustus 2024 - 18:45 WIB

Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto

Senin, 19 Agustus 2024 - 09:24 WIB

Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal

Berita Terbaru

Tiga tersangka kasus penydia kamar kos untuk mesum bertarif per jam saat diamankan di Polsek Jombang Kota.

Hukum & Kriminal

Kamar Kos Jam-jaman Untuk Mesum di Jombang Digerebek, Tiga Pria Diamankan

Minggu, 9 Mar 2025 - 22:31 WIB

Dua terduga pelaku yang tega menyetubihi anak di bawah umur, saat diamankan di Polres Jombang.

Hukum & Kriminal

Setubuhi Bocah Bawah Umur, Dua Pemuda di Jombang Dijebloskan Sel Tahanan

Minggu, 16 Feb 2025 - 12:14 WIB