Oknum Perangkat Ketahuan Selingkuhi Istri Orang, Warga Tanggungkramat Jombang Keluhkan Tak Ada Sanksi

- Redaksi

Kamis, 9 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penandatanganan surat pernyataan Ny, oknum perangkat desa Tanggungkramat, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang, usai digerebek sejumlah warga setempat.

Penandatanganan surat pernyataan Ny, oknum perangkat desa Tanggungkramat, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang, usai digerebek sejumlah warga setempat.

PLOSO | FaktaJombang.com – Sejumlah warga Desa Tanggungkramat, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang, mulai kasak-kusuk terkait kelanjutan insiden penggerebekan oknum perangkat desa diduga menjalin hubungan asmara dengan istri orang.

Bahkan, mereka menilai, kepala desa (Kades) setempat terkesan membiarkan perkara dugaan perselingkuhan tersebut selesai di ranah pembuatan surat pernyataan, tanpa menjatuhkan sanksi tegas terhadap oknum perangkat desanya.

“Sebenarnya kami resah, karena perkara ini terkesan dibiarkan oleh pak Kades. Karena sampai sekarang tidak ada sanksi tegas yang diberikan oknum perangkat desa itu,” tandas H, salah satu warga setempat.

ADVERTISEMENT

iklan buat website

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pria berinisial H ini menceritakan, insiden penggerebekan warga terhadap sejoli bukan pasangan sah tersebut, terjadi pada Minggu 8 Mei 2022 lalu, sekitar pukul 23.00 WIB.

Baca Juga:  Dugaan Perselingkuhan Oknum Perangkat Desa, Warga Tanggungkramat Jombang Desak Hearing

Malam itu, oknum perangkat desa berinisial Ny (46) ini sedang bertamu ke rumah YK. Karena bertamu hingga larut malam meski masih dalam suasana lebaran, warga mencurigai adanya gelagat tidak etis dalam rumah YK.

“Akhirnya, malam itu juga, warga menggerebek mereka. Mereka pun tertanggap basah,” cerita H kepada FaktaJombang.com, didampingi sejumlah warga.

Menurut H, status YK adalah istri dari seorang warga setempat. YK dan suaminya tinggal di Desa Tanggungkramat. Hanya saja, suami YK jarang berada di rumah disebabkan oleh pekerjaan.

“Suami YK jarang di rumah karena bekerja pelayaran,” ungkapnya.

Dalam penggerebekan itu, lanjut H, warga tidak sekonyong-konyong main hakim sendiri. Namun diselesaikan secara musyawarah. Keduanya pun dimintai pertanggungjawaban karena kedapatan melakukan perbuatan yang tak patut dicontoh dan dianggap telah mencoreng nama baik desa.

Baca Juga:  Disayangkan, Tergugat dan Pengacaranya Tak Hadiri Sidang Pembuktian Alih Nama Sertipikat Shiddiqiyyah

Saat itulah, kata H, Ny mengakui semua perbuatannya jika sudah menjalin hubungan asmara dengan YK yang masih berstatus istri orang dan juga warga setempat.

“Dan hasilnya, mereka menyelesaikan perkara perselingkuhan tersebut secara kekeluargaan dengan membuat surat pernyataan,” sambung H.

Dikatakannya, dalam penyelesaian perkara tersebut sampai Ny membuat surat pernyataan, juga disaksikan Kades setempat. Inti surat pernyataan itu, kata H, Ny sanggup menikahi YK setelah urusan dengan suaminya, sudah selesai.

“Disaksikan pak Kades kok waktu itu. Memang, Ny menyatakan sanggup menikahi YK,” kata H.

Selang beberapa waktu atau sekitar sepekan terakhir, menurut H, warga Desa Tanggungkramat kembali ramai membincang perkara ini. Warga menilai jika Ny belum dijatuhi saksi atas ulahnya.

Baca Juga:  Lubang Bekas Galian Jargas di Jombang Bak Ranjau, Pikap Terperosok Saat Hujan

“Harusnya kan pak Kades memberi sanksi kepada oknum perangkatnya atas perbuatannya,” tandas H.

H juga mengatakan, jika sejumlah warga mulai resah dengan kejadian di desanya. Mereka malah mengaku enggan meninggalkan istrinya di rumah dalam durasi lama.

“Saya dan sejumlah warga juga khawatir, kalau saja istri saya diselingkuhi dengan oknum perangkat desa itu. Karena terkesan dibiarkan, tidak ada sanksi sebagai efek jera,” ungkapnya diamini sejumlah warga.

Sayangnya, hingga berita ini diunggah FaktaJombang.com belum berhasil mengonfirmasi Kades Tanggungkramat. Meski begitu, upaya konfirmasi terkait hal tersebut, tetap dilakukan. *)

Follow WhatsApp Channel faktajombang.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”
Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah
Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang
Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto
Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal
Sopir Truk Asal Lamongan Meninggal Mendadak di Jombang Usai Kirim Material
Operasi Patuh Semeru 2024 di Jombang Sasar Pelajar SMP
Niat Nge-charge Handphone Malah Kesetrum, Perempuan 20 Tahun Meninggal di Jombang

Berita Terkait

Senin, 26 Agustus 2024 - 10:02 WIB

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”

Kamis, 22 Agustus 2024 - 19:44 WIB

Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah

Kamis, 22 Agustus 2024 - 13:26 WIB

Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang

Rabu, 21 Agustus 2024 - 18:45 WIB

Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto

Senin, 19 Agustus 2024 - 09:24 WIB

Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal

Berita Terbaru

Petugas sedang mengumpulkan keterangan saksi di lokasi kejadian, jalan raya Desa Tejo, Kecamatan Mojoagung, Jombang.

Peristiwa

Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang

Kamis, 22 Agu 2024 - 13:26 WIB