Polisi Periksa Sopir Truk Tebu Terguling di Sembung Jombang, Diduga Ada Kelalaian

- Redaksi

Selasa, 14 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kondisi truk muatan tebu yang terguling di jalan raya Desa Sembung, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Selasa (14/6/2022) petang. Kejadian ini menyebabkan 4 orang meninggal seketika.

Kondisi truk muatan tebu yang terguling di jalan raya Desa Sembung, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Selasa (14/6/2022) petang. Kejadian ini menyebabkan 4 orang meninggal seketika.

PERAK | FaktaJombang.com – Sopir truk tebu yang terguling di tikungan jalan raya Desa Sembung, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang, mulai diperiksa polisi, Selasa (14/6/2022) malam.

Pria bernama David Afuad Habibudin (36) warga Desa/Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk tersebut, dimintai keterangan sebagai saksi terkait insiden truk bermuatan tebu yang dikemudikannya itu terguling di pinggir jalan raya Surabaya – Madiun itu.

Kapolres Jombang, AKBP Muh Nurhidayat mengatakan, dugaan sementara ada kelalaian dalam kejadian yang merenggut 4 nyawa itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Meski demikian, saat ini polisi masih menunggu hasil keterangan yang digali dari para saksi, termasuk sopir dan kenek truk itu.

“Pemeriksaan sopir sudah diambil teman-teman Satlantas. Progresnya, untuk penetapan tersangka dan kelalaian serta yang lain, masih kita kembangkan,” jelasnya.

Baca Juga:  Tanpa Papan Informasi, Proyek TPT di Brangkal Jombang Diduga Dikerjakan Asal Jadi

Selain sopir, lanjutnya, tidak menutup kemungkinan pengusaha tebu juga akan dijerat Pasal tentang kelalaian. Meski demikian, polisi belum menjelaskan lebih lanjut. Sebab sampai saat ini masih dilakukan penggalian data dan keterangan dari para saksi.

“Termasuk juga pengusaha. Tapi masih kita selidiki apakah ada kelalaian atau bahkan kesengajaan dan pembiaran ada penumpang pada kendaraan bermuatan barang ini, masih kami selidiki lebih lanjut,” bebernya.

Seperti diberitakan, truk bermuatan tebu nopol AG-9688-UW terguling di tikungan jalan raya Surabaya – Madiun, tepatnya embong (jalan) miring Desa Sembung, Kecamatan Perak, Jombang, Selasa (14/6/2022) petang.

Selain membuat tebu muatannya tumpah hingga ke sungai yang berada di pinggir jalan nasional, kejadian ini menyebabkan 4 orang meninggal seketika di lokasi kejadian. Sedangkan 4 orang lainnya mengalami luka serius.

Baca Juga:  Livina Tabrakan Lawan Elf di Tejo Jombang, Begini Kronologinya

Saat kejadian, seluruh korban tengah duduk di atas muatan tebu yang berada pada bak truk nopol AG-9688-UW itu.

Selain kelebihan muatan, polisi yang melakukan olah TKP (tempat kejadian perkara) menduga, kecelakaan truk bermuatan tebu terguling yang menelan 4 korban jiwa itu disebabkan konstruksi jalan yang terlalu menikung, hingga membuat keseimbangan kendaraan yang membawa beban berat tidak stabil.

“Kami informasikan terjadi laka lantas menonjol korban meninggal 4 orang. Hasil olah TKP dugaan awal kelebihan muatan dan konstruksi jalan tidak memungkinkan untuk kelayakan kendaran jalan,” kata AKBP M Nurhidayat, Kapolres Jombang, di lokasi kejadian.

Baca Juga:  Diduga Sarat Penyelewengan, Dana Hibah Provinsi Jatim 2021 di Jombang Diadukan ke Kejati

Korban meninggal di antaranya Ribut (43), Abdul (56), Suwoto (53) dan Mabung (45). Semuanya merupakan warga satu dusun, yakni Dusun Jeruk Kidul, Desa Mabung, Kecamatan Baron, Kabupaten Nganjuk.

Untuk 4 penumpang lainnya, yang mengalami luka-luka yakni Suntari (49), Supingi (44), Suwarno (52) dan Suyanto (49). Semuanya merupakan warga Dusun Jeruk Kidul, Desa Mabung, Kecamatan Baron, Kabupaten Nganjuk.

Sedangkan korban selamat dan tidak mengalami luka, di antaranya sopir truk yakni David Afuad Habibudin (36) warga Desa/Kecamatan Ngronggot, Nganjuk, serta kenek truk bernama Juwari (39) warga Jeruk Kidul, Desa Mabung, Kecamatan Baron Nganjuk.

Polisi kini masih memintai keterangan para saksi dan mengevakuasi bangkai truk ke kantor Satlantas Polres Jombang. *)

Berita Terkait

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”
Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah
Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang
Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto
Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal
Sopir Truk Asal Lamongan Meninggal Mendadak di Jombang Usai Kirim Material
Operasi Patuh Semeru 2024 di Jombang Sasar Pelajar SMP
Niat Nge-charge Handphone Malah Kesetrum, Perempuan 20 Tahun Meninggal di Jombang
Tag :

Berita Terkait

Senin, 26 Agustus 2024 - 10:02 WIB

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”

Kamis, 22 Agustus 2024 - 19:44 WIB

Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah

Kamis, 22 Agustus 2024 - 13:26 WIB

Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang

Rabu, 21 Agustus 2024 - 18:45 WIB

Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto

Senin, 19 Agustus 2024 - 09:24 WIB

Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal

Berita Terbaru

Tiga tersangka kasus penydia kamar kos untuk mesum bertarif per jam saat diamankan di Polsek Jombang Kota.

Hukum & Kriminal

Kamar Kos Jam-jaman Untuk Mesum di Jombang Digerebek, Tiga Pria Diamankan

Minggu, 9 Mar 2025 - 22:31 WIB

Dua terduga pelaku yang tega menyetubihi anak di bawah umur, saat diamankan di Polres Jombang.

Hukum & Kriminal

Setubuhi Bocah Bawah Umur, Dua Pemuda di Jombang Dijebloskan Sel Tahanan

Minggu, 16 Feb 2025 - 12:14 WIB