Pria Ini Ditemukan Meninggal di Selokan Astapada Tambakrejo Jombang

- Redaksi

Kamis, 26 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jenazah korban setelah diangkat dari selokan perumahan Aspada, Desa Tambakrejo, Kecamatan/ Kabupaten Jombang, untuk dievakuasi ke RSUD Jombang.

Jenazah korban setelah diangkat dari selokan perumahan Aspada, Desa Tambakrejo, Kecamatan/ Kabupaten Jombang, untuk dievakuasi ke RSUD Jombang.

JOMBANG | FaktaJombang.com – Seorang pria ditemukan tak bernyawa di dalam selokan perumahan Astapada, Desa Tambakrejo, Kecamatan/ Kabupaten Jombang, Kamis (26/5/2022) siang, sekitar pukul 13.00 WIB.

Saat ditemukan, pria tersebut dalam kondisi tengkurap mengambang di air selokan. Korban mengenakan kaos warna oranye, celanda pendek warna merah, dan kedua kakinya masih menggunakan sandal.

Gandung Yudiarno, warga sekitar mengatakan, sedang lewat di kawasan perumahan Astapada. Saat itu, dia melihat ada sesuatu tak biasa di selokan tersebut. Ia mengaku melihat ada kaos dan karung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tak ingin penasaran, Gandung pun mendekatinya. Ia pun kaget, saat kaos dan karung yang dilihatnya itu adalah sesosok tubuh pria mengambang di selokan tersebut.

Baca Juga:  Borong Dagangan PKL Lalu Dibagikan, Upaya Polisi Cantik di Jombang Pulihkan Ekonomi

“Tadi siang kebetulan saya lewat sini. Ternyata pas saya lihat kok ada kaos dan karung. Setelah saya dekati selokan ini, ternyata ada tubuh pria dengan posisi tengkurap,” ujar pria yang juga ketua RT setempat kepada awak media.

Gandung pun langsung memberitahu ke warga sekitar. Sekejap saja, peristiwa penemuan mayat itu pun bikin geger warga sekitar. Hingga kemudian polisi tiba ke lokasi kejadian setelah mendapatkan laporan dating.

“Kemudian polisi datang, langsung mengangkat korban ke atas. Dari situ diketahui kalau korban ini sudah meninggal dunia. Barang-barang yang ditinggalkan ada karung, uang, dan sepeda ontel,” jelasnya di lokasi kejadian.

Baca Juga:  Kades Bakalanrayung Jombang Akhirnya Akui Ada Pungli ke KPM BPNT/ BPS Tunai

Dituturkannya, warga setempat kerapkali menjumpai korban di sekitaran perumahan Astapada. Menurutnya, warga juga ada mengenalnya kalau korban adalah pemulung, karena kerap mencari barang bekas di sektiaran perumahan itu.

“Korban ini pemulung. Soalnya setiap harinya ke sini cari barang-barang bekas. Ya bawaannya seperti biasa, bawa karung dan alat lain untuk memulung,” tuturnya.

Disinggung penyebab meninggalnya korban, Gandung tidak bisa memastikan. “Kalau dugaan sementara, sepertinya korban menderita penyakit epilepsi. Tapi belum tahu juga pastinya,” pungkasnya.

Belakangan, mayat pria tersebut diketahui bernama Slamet Santoso (43), warga asal Dusun Jabon, Desa Plosogeneng, Kecamatan/Kabupaten Jombang.

Kapolsek Jombang, AKP Bambang Setiyo Budi mengatakan, identitas korban terungkap, setelah Kastani, ibu korban, datang ke lokasi kejadian.

Baca Juga:  Jalan Rusak dan Berlubang di Kedungpapar Jombang, Pengguna Wajib Waspada

“Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan bekas penganiayaan, pemukulan, sayatan benda tajam maupun keracunan pada tubuh korban,” paparnya.

Korban meninggal, lanjut AKP Bambang, diduga akibat penyakit yang dideritanya sedang kambuh.

“Ibu Kastani menerangkan, anak kandungnya itu memiliki riwayat sakit epilepsi yang sering kambuh. Diduga korban jatuh ke got dan meninggal dunia karena penyakit yang diidapnya kambuh,’ jelasnya.

Selanjutnya, jenazah korban yang sempat dievakuasi ke RSUD Jombang, kemudian diserahkan ke pihak keluarga untuk segera dikebumikan.

“Pihak keluarga ikhlas dengan kejadian tersebut dan menolak dilakukan autopsi,” pungkasnya. *)

Berita Terkait

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”
Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah
Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang
Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto
Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal
Sopir Truk Asal Lamongan Meninggal Mendadak di Jombang Usai Kirim Material
Operasi Patuh Semeru 2024 di Jombang Sasar Pelajar SMP
Niat Nge-charge Handphone Malah Kesetrum, Perempuan 20 Tahun Meninggal di Jombang

Berita Terkait

Senin, 26 Agustus 2024 - 10:02 WIB

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”

Kamis, 22 Agustus 2024 - 19:44 WIB

Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah

Kamis, 22 Agustus 2024 - 13:26 WIB

Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang

Rabu, 21 Agustus 2024 - 18:45 WIB

Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto

Senin, 19 Agustus 2024 - 09:24 WIB

Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal

Berita Terbaru

Tiga tersangka kasus penydia kamar kos untuk mesum bertarif per jam saat diamankan di Polsek Jombang Kota.

Hukum & Kriminal

Kamar Kos Jam-jaman Untuk Mesum di Jombang Digerebek, Tiga Pria Diamankan

Minggu, 9 Mar 2025 - 22:31 WIB

Dua terduga pelaku yang tega menyetubihi anak di bawah umur, saat diamankan di Polres Jombang.

Hukum & Kriminal

Setubuhi Bocah Bawah Umur, Dua Pemuda di Jombang Dijebloskan Sel Tahanan

Minggu, 16 Feb 2025 - 12:14 WIB