FaktaJombang.com – Rupanya, tak hanya plakat nama Jalan Pattimura di ujung utara kantor DPMD Jombang yang masih berdiri kokoh. Rata-rata, papan nama sekolah dan kantor instansi pemerintah di eks Jalan Pattimura, Desa Sengon, Kecamatan/ Kabupaten Jombang, masih belum diganti.
Kendati perubahan nama jalan itu sudah ditetapkan setahun lebih lalu, atau pada 21 Oktober 2021. Bertepatan dengan upacara Hari Jadi Provinsi Jawa Timur, sekaligus penetapan hari jadi Pemkab Jombang.
Pantauan di lokasi, sejumlah kantor instansi pemerintah masih belum mengganti nama jalan yang baru pada papan namanya atau masih tetap Jalan Pattimura. Di antaranya, Dinas Pemberdayaan dan Masyarakat Desa (DPMD), Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Jombang, kantor Kementerian Agama (Kemenag) Jombang, dan kantor Kegiatan Operasi & Pemeliharaan SDA Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Hanya satu kantor saja yang sudah mengganti nama jalan di papan namanya, yakni Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Jombang. Bahkan, papan nama tembok di Disdikbud ini tampak cukup mewah. Berlapis keramik yang dipahat dengan nama OPD tersebut.
Sedangkan lembaga pendidikan atau sekolah yang ada di Jalan eks Pattimura, rata-rata masih tetap alias belum mengganti nama jalan pada papan nama atau di gapura masuk. Hanya saja, beberapa sekolah mencantumkan nama jalan Bupati R Soedirman di papan berdiri berukuran kecil.
Hingga saat ini, belum diketahui alasan pasti sejumlah instansi dan sekolah ini belum mengganti nama jalan yang di papan namanya. Namun, sebagian orang yang dijumpai FaktaJombang.com terutama warga di luar Desa Sengon, tidak akan mengerti kalau jalan tersebut sudah berubah. Salah satu penyebabnya, yakni belum digantinya nama jalan tersebut pada papan nama inti sejumlah instansi.
“Saya juga nggak tahu kalau nama jalan Pattimura ini sudah ganti menjadi Bupati R Soedirman. Lha itu, nama jalan pada papan inti kantor DPMD Jombang belum diganti. Bisa jadi, kalau itu diganti, warga menjadi tahu,” kata Arifin, salah satu pengendara motor yang berhasil ngobrol dengan FaktaJombang.com, Senin (1/2/2021).
Sementara Kepala Dinas Kominfo Jombang, Budi Winarno mengaku tahu adanya perubahan nama dari jalan Pattimura menjadi Bupati R Soedirman. Hanya saja, ia tidak menjelaskan alasan nama jalan di papan nama kantor yang dikepalainya itu belum diganti.
Ditanya melalui nomor WhatsApp-nya soal apakah pergantian nama jalan pada papan nama sejumlah sekolah dan instansi pemerintah, bahkan di sejumlah tempat usaha yang ada di kawasan eks Jalan Pattimura, biayanya ditangguh APBD atau tidak, pihaknya tidak menjawab secara detail.
“Ngapunten, berkaitan dengan hal tersebut, akan saya sampaukan ke Pak Sekda (Sekretaris Daerah), Dinas PUPR (Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang) dan Dinas Perhubungan,” jawab Budi Winarno kepada FaktaJombang.com. (af/fj)
Baca Sebelumnya:
– Meski Sudah Diganti, Plakat Jalan Pattimura Jombang Masih Berdiri
– Jalan Pattimura Jombang Berganti Jadi Bupati R Soedirman, Sudah Tahu Belum?
