Tak Terawat, Fasilitas Taman Desa Ngogri Jombang dan Kamar Ganti Rp 34 Juta Rusak

- Redaksi

Jumat, 2 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kondisi taman desa Ngogri, Kecamatan Megaluh, Kabupaten Jombang, tak terawat. Sejumlah permainan anak rusak. Serta kamar ganti/ kamar mandi juga rusak.

Kondisi taman desa Ngogri, Kecamatan Megaluh, Kabupaten Jombang, tak terawat. Sejumlah permainan anak rusak. Serta kamar ganti/ kamar mandi juga rusak.

FaktaJombang.com – Bangunan kamar ganti atau kamar mandi di Desa Ngogri, Kecamatan Megaluh, terpantau rusak diduga karena tidak terawat. Kondisi bagian dalam, sangat jorok. Bahkan pintu kamar kecil ini sudah copot, dan diletakkan begitu saja di dalam ruangan.

Di dekat bangunan itu, terdapat prasasti tertera jika kamar ganti/ kamar mandi ini dibangun menggunakan Dana Desa (DD) Tahun 2019 senilai Rp Rp.34.248.000 dengan volume 5,92 meter ini.

Baca Juga:  Motor Keluarga yang Tercebur ke Sungai Brantas Jombang Ditemukan, Kontak Didapati Hidup

Usut punya usut, bangunan ini merupakan bagian dari rancangan Taman Desa Ngogri. Hanya saja, kondisi taman yang berada sekitar 100 meter timur Balai Desa Ngogri ini, tidak seperti laiknya taman.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pantauan di lokasi, Kamis (1/4/2021), kondisi taman tersebut kurang mencerminkan keindahan, lantaran tidak terawat dengan baik. Justru, banyak ditumbuhi rumput liar ketimbang tanaman bunga. Tampak pula, sampah berserakan di sejumlah titik.

Baca Juga:  Keluarga Bayi Meninggal Saat Persalinan Ungkap Sikap Judes Petugas RSUD Jombang

Tak hanya itu, fasilitas seperti kursi panjang dan sejumlah permainan anak-anak berbahan besi, sudah berkarat dan rusak.

Hanya saja, FaktaJombang.com tidak mendapat informasi jumlah anggaran yang sudah diserap untuk Taman Desa Ngogri beserta fasilitasnya ini.

Bahkan, di area ini juga terdapat bangunan belum jadi. Terdapat beberapa tiang cor dan bangunan tanpa tanpa atap. Informasinya, bangunan ini rencananya adalah musala.

Baca Juga:  Berebut 2 Jabatan di Turipinggir Jombang, Empat Calon Jalani Tes Wawancara

Terpisah, Kepala Desa (Kades) Ngogri, Agus Lishartatik saat dikonfirmasi mengatakan, taman desa tersebut dibangun, kala dirinya belum menjabat sebagai Kades.

“Waktu pembangunan taman itu, saya belum menjabat, dan saat itu saya hanya meneruskan saja,” jawabnya.

Disinggung soal anggaran taman desa berikut fasilitas lain selain kamar kecil/ kamar ganti, ia mengaku tidak tahu.

“Kalau anggarannya, saya tidak tahu sama sekali. Kan sebelum saya menjabat Kades,” singkatnya. *)

Berita Terkait

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”
Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah
Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang
Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto
Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal
Sopir Truk Asal Lamongan Meninggal Mendadak di Jombang Usai Kirim Material
Operasi Patuh Semeru 2024 di Jombang Sasar Pelajar SMP
Niat Nge-charge Handphone Malah Kesetrum, Perempuan 20 Tahun Meninggal di Jombang
Tag :

Berita Terkait

Senin, 26 Agustus 2024 - 10:02 WIB

Kisah Ibu di Jombang Dapat Hadiah Umroh di Jalan Sehat GP Ansor: “Saya Mimpi…”

Kamis, 22 Agustus 2024 - 19:44 WIB

Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Jombang, Momen Ini Jadi Kesan Tersendiri Junita Erma Zakiyah

Kamis, 22 Agustus 2024 - 13:26 WIB

Pulang Kerja, Pemotor Perempuan Tertabrak Truk di Jombang

Rabu, 21 Agustus 2024 - 18:45 WIB

Perempuan Muda Asal Jombang Meninggal Terlindas Truk di Mojokerto

Senin, 19 Agustus 2024 - 09:24 WIB

Tabrakan Motor Honda CB versus Vario di Jombang, Satu Pemotor Meninggal

Berita Terbaru

Tiga tersangka kasus penydia kamar kos untuk mesum bertarif per jam saat diamankan di Polsek Jombang Kota.

Hukum & Kriminal

Kamar Kos Jam-jaman Untuk Mesum di Jombang Digerebek, Tiga Pria Diamankan

Minggu, 9 Mar 2025 - 22:31 WIB

Dua terduga pelaku yang tega menyetubihi anak di bawah umur, saat diamankan di Polres Jombang.

Hukum & Kriminal

Setubuhi Bocah Bawah Umur, Dua Pemuda di Jombang Dijebloskan Sel Tahanan

Minggu, 16 Feb 2025 - 12:14 WIB